Kembali pada Al Qur'an dan Hadits. Tapi meninggalkan Ulama? Sama juga bohong...
Al Qur'an dan Hadits di tangan orang2 awam itu seperti pesawat terbang di tangan orang2 yang bukan pilot. Kalau mereka mencoba menaiki sendiri tanpa bantuan pilot, bukannya selamat sampai ke tujuan, malah celaka. Bahaya.
Hadits ini menggambarkan orang2 bodoh / awam menggali Al Qur'an dan Hadits langsung tanpa berguru pada Ulama. Artinya meski membaca Al Qur'an dan Hadits mereka tidak paham isinya (tidak sampai ke otak, cuma di tenggorokan). Sehingga amalnya pun tidak benar:
Hadis riwayat Ali ra., ia berkata:
Aku mendengar Rasulullah saw. bersabda: Di akhir zaman akan muncul kaum yang muda usia dan lemah akal. Mereka berbicara dengan pembicaraan yang seolah-olah berasal dari manusia yang terbaik. Mereka membaca Alquran, tetapi tidak melampaui tenggorokan mereka. Mereka keluar dari agama, secepat anak panah meluncur dari busur. Apabila kalian bertemu dengan mereka, maka bunuhlah mereka, karena membunuh mereka berpahala di sisi Allah pada hari kiamat. (Shahih Muslim No.1771)
0 komentar:
Posting Komentar